Sorotan Tajam Terhadap Dzikir Jama’i



Judul :  Sorotan Tajam Terhadap Dzikir Jama'i
Oleh : Ustadz Arifin Baderi, MA
Format : PDF

“Pada hari ini, telah Aku sempurnakan untukmu agamamu, dan  telah aku cukupkan atasmu kenikmatan Ku, dan Aku ridho Islam menjadi agamamu.”(Al-Maidah:3)

Dari firman Allah diatas, dapt kita ketahui bahwa kesempurnaan agama Islam ini bukan hanya diketahui dan disadari oleh kaum muslimin saja, bahkan orang-orang Yahudi pun mengetahuinya, bukan hanya sebatas itu, bahkan mereka berangan-angan seandainya ayat ini diturunkan kepada mereka, niscaya mereka akan merayakannya.

Sebagai bukti lain bahwa orang-orang non islam menyadari akan kesempurnaan agam islam, ialah kisah berikut: Ada sebagian orang musyrikin berkata kepada sahabat Salman Al-Farisi Rodhiallahu ‘anhu: Sungguh Nabi kalian telah mengajarkan kalian segala sesuatu, hingga tata cara buang hajat. Maka sahabat Salman Al-Farisi menimpalinya dengan berkata: Benar, beliau sungguh telah melarang kami untuk menghadap ke ara kiblat di saat buang air besar atau buang air kecil, dan beristinja menggunakan tangan kann, dan beristijmar (istinja dengan bebatuan) dengan kurang dari tiga batu atau beristijmar menggunakan kotoran binatang atau tulang belulang. (Shohih Muslim, 1/223, hadits no.261).

Bila kesempurnaan agam Islam dalam segala aspek kehidupan telah diakui dan diketahui oleh orang-orang non islam, maka betapa sengsara dan bodohnya bila ada orang islam yang masih merasa perlu untuk mencari alternatif lain dalam beragama, yaitu dengan cara menambah, atau memodifikasi, atau menggabungkan, atau dengan cara mengadopsi teori-teori dan ajaran-ajaran umat lain, baik yag berasal dari megeri India, atau Mesir, atau Yahudi, atau Barat

Download gratis e-Book nya :


Sorotan Tajam Terhadap Dzikir Jama’i
Item Reviewed: Sorotan Tajam Terhadap Dzikir Jama’i 9 out of 10 based on 10 ratings. 9 user reviews.
Emoticon? nyengir

Berkomentarlah dengan Bahasa yang Relevan dan Sopan.. #ThinkHIGH! ^_^

Komentar Terbaru

Just load it!